Banjar Jawa (26/07/2024) – Dengan tujuan
untuk memelihara
kebersihan lingkungan, sekaligus menyuburkan rasa kebersamaan warga, Kelurahan Banjar
Jawa bersama McDonald's Singaraja menggelar gotong royong di Jalan Wibisana, RT
Kalibaru II, Kelurahan Banjar
Jawa.
Dalam gotong royong massal yang dipimpin Plt. Lurah Banjar
Jawa Nyoman Artadana, S.Akun itu diikuti oleh Warga RT Kalibaru II,
Warga penerima bantuan PKH serta seluruh Staf Kelurahan Banjar Jawa dan juga Bhabinkamtibmas
Kelurahan Banjar Aipda Dewa Putu Eka Ariawan, S.H., melakukan pembersihan sekaligus
pengangkutan sampah, tumbuhan liar dan pembabatan rumput yang berada di
pinggir jalan.
Para peserta
gotong royong saling bahu-membahu membuat lingkungan tersebut menjadi bersih
dan asri. Putera Ramadan mengatakan, kegiatan ini salah satu upaya mendorong
seluruh lapisan masyarakat setempat dengan membudayakan gotong royong.
"Selain
menjaga kebersihan lingkungan, gotong royong ini berperan menyuburkan rasa saling
memiliki dan nilai-nilai
kebersamaan antar warga, terutama kali ini warga di RT Kalibaru II," ucap Plt. Lurah Banjar Jawa Nyoman
Artadana, S.Akun.
Bhabinkamtibmas
Kelurahan Banjar Aipda Dewa Putu Eka Ariawan, S.H., didalam
kesempatan tersebut mengajak
warga, untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan demi
kenyamanan dan kesehatan bersama. "Mari bersama kita jaga lingkungan,
Lingkungan Kalibaru terutama RT Kalibaru II agar tetap nyaman dan bebas dari sampah,"
katanya.
Pada kegiatan gotong royong kali ini, dari pihak Star
Marketing McDonald's Singaraja, memberikan dukungan berupa pemberian soft drink.
Di dalam kegiatan itu juga dari McDonald's Singaraja memberikan kupon promo,
kepada warga yang mengikuti kegiatan gotong royong tersebut.